|
|
 Fitur 
|
 
 
 
Keuntungan Penggunaan Kapasitor Solid Buatan Jepang dengan 50,000 jam Operasi

Motherboard GIGABYTE Ultra Durable dilengkapi dengan kapasitor solid yang dikembangkan oleh produsen terkemuka dari Jepang. Dengan rata-rata umur pakai mencapai 50.000 jam, kapasitor-kapasitor solid ini memberikan kestabilan, kehandalan dan umur panjang yang penting untuk memenuhi kebutuhan daya dri prosesor canggih juga komponen lain yang menjalankan aplikasi dan game yang haus daya sekarang ini
   
  Rancangan GIGABYTE Ultra Durable™
                50,000 Jam!
  Rancangan Kapasitor Solid yang lain
  1 year = 24 jam. x 365 hari = 8,760 jam.
5 years = 8,760 jam. x 5 = 43,800 jam.
 
* 50000 jam umur pakai dihitung berdasarkan temperatur lingkungan 85℃.
 
 
Apa itu Kapasitor Solid?
Baik kapasitor solid maupun kapasitor elekrolitik keduanya menyimpan listrik dan mengeluarkannya ketika dibutuhkan. Perbedaannya adalah bahwa kapasitor solid mengandung polimer organik padat, sedangkan kapasitor elektrolitik menggunkan elektrolit cair.
 

Kapasitor Solid
Lembar pemisah (elektrolit) diisi penuh dengan conductive polymer Kapasitor Solid terdiri dari highly electro-conductive polymer yang secara dramatis meningkatkan kehandalan dan kestabilan.

Kapasitor Elektrolitik Aluminium
Lembar pemisah (elektrolit) diisi penuh dengan cairan elektrolitik.
     
 
Mengapa Menggunakan Kapasitor Solid?
Electro-conductive polymer yang digunakan pada kapasitor solid membantu untuk mencapai beberapa karakteristik berikut:
ESR yang Rendah pada Area Kritis
High Ripple Current
Umur Lebih Panjang
Menangani Panas dengan Baik
   

   

108dB Signal-to-Noise ratio playback
Tidak ada sistem sekarang yang dibilang lengkap tanpa memberikan pengalaman High Definition yang lengkap. Sementara kebanyakan motherboard mampu untuk memutar konten HD Blu-Ray, tapi tidak semua motherboard dilengkapi dengan pemutar audio HD. GIGABYTE meyakini bahwa di tahun 2011, audio HD adalah sebuah spesifikasi standar, dan karena itu kami membuat playback audio Blu-Ray menjadi standar untuk semua motherboard.

Semua motherboard GIGABYTE di tahun 2011 memiliki Realtek ALC889 audio codec,atau solusi audio yang lebih tinggi untuk memberikan kinerja tinggi, multi kanal audio HD. ALC889 menggunakan teknologi konverter khusus Realtek yang mampu mencapai kualitas rasio Signal-to-Noise (SNR) 108dB playback. SNR adalah perbandingan jumlah sinyal dengan jumlah noise seperti desis yang terjadi pada sinyal (dicantumkan dalam Desibel). Nilai SNR yang lebih tinggi sama dengan pengalaman audio yang lebih baik. Sebagai contoh, 108dB, adalah spesifikasi audio kelas tinggi, ini berarti sinyal audio adalah 108dB lebih tinggi dibandingkan dari level noise.

Fitur penting lain dari Realtek ALC889, adalah dukungan untuk teknologi khusus proteksi kehilangan konten Yang melindungi konten pre-recorded, tapi masih memungkinkan menikmati audio full-rate darri DVD maupun kepingan Blu-Ray. Juga memberikan dukungan pada 24-bit SPDIF input dan ouput, sampai dengan 192kHz sample rate, memberikan koneksi yang mudah dari PC ke produk elektronik seperti digital dekoder dan speaker.
ALC889 juga memberikan sepuluh kanal DAC yang secara bersamaan mendukung 7.1 sound playback, ditambah 2 kanal keluaran stereo independen (multiple streaming) melalui keluaran stereo di panel depan, sehinggan Anda dapat menikmati pengalaman audio 7.1 surround sound yang mendalam.

 

 

 
   

   
Motherboard GIGABYTE memiliki fitur 3x USB power boost, memberikan kompabilitas yang lebih besar dan daya lebih untuk perangkat USB. Desain daya USB yang unik dari GIGABYTE juga mampu untuk mengatur secara efisien semua keluaran rentang tegangan, sehingga meningkatkan kompabilitas perangkat USB lebih baik. Sebagai tambahan, penggunaan fasa yang berhambatan rendah memastikan penurunan tegangan yang rendah, dan memberikan pengiriman daya yang stabil dan melimpah.
  Utmost compatibility with 3x
USB power boost
*3x USB power adalah nilai teoritis maksimum. Kinerja sesungguhnya bisa bervariasi tergantung dari konfigurasi sistem.
 
   

   
Mendukung DualBIOS™ 3TB+ HDD (Teknologi Hybrid EFI)  
Dukungan terhadap HDD 3TB+ adalah fitur penting baru ditahun 2011, dan menjadi salah satu teknologi yang paling banyak dibicarakan saat perilisan motherboard seri 6 soket 1155 terbaru. GIGABYTE tidak hanya memberikan dukungan booting dari HDD 3TB+ dari semua motherboard chipset P67 & H67 baru, kami juga memberikan kemampuan untuk boot dari HDD 3TB+ pada semua model motherboard GIGABYTE yang dikirim ke pasar saat ini (dari model chipset high end X-58 sampai ke chipset entry level G41, sebagaimana juga motherboard AMD yang dikirimkan sekarang.) melalui Teknologi Hybrid EFI GIGABYTE yang unik. Teknologi Hybrid EFI menggabungkan keuntungan dari platform BIOS GIGABYTE yang telah teruji termasuk kestabilan dan kompabilitas dengan produk pihak ketiga dengan dukungan untuk 3TB+ HDD dari teknologi EFI, memungkinkan GIGABYTE memberikan yang terbaik melalui update BIOS yang cepat dan mudah menggunakan utilitas GIGABYTE @BIOS yang bisa didapat secara gratis dari website GIGABYTE.

GIGABYTE DualBIOS™ adalah teknologi yang telah dipatenkan yang secara otomatis mengembalikan data BIOS ketika BIOS utama rusak atau gagal. Memiliki 2 BIOS ROM fisik yang terintegrasi pada board, GIGABYTE DualBIOS™ memungkinkan pemulihan yang cepat dan mulus dari kerusakan atau kegagalan BIOS karen virus atau proses update BIOS yang tidak tepat. Sebagai tambahan, GIGABYTE DualBIOS™ sekarang mendukung booting dari hard disk kapasitas 3TB+ (terabytes) tanpa membutuhkan partisi baru, dan memungkinkan penyimpanan data lebih banyak pada satu hard disk.
   
 
  Mengembalikan Otomatis data BIOS data utama dari BIOS cadangan ketika BIOS utama rusak atau gagal  
 
  Proteksi Kegagalan Otomatis terhadap Kegagalan BIOS
   
 
Apa yang Terjadi Ketika BIOS Gagal?
Pernahkah Anda ketika sedang melakukan update BIOS dan gagal karena suatu alasan? Atau bagaimana ketika sedang menjalankan sebuah aplikasi hanya untuk tahu bahwa Anda telah terinfeksi suatu virus baru yang benar-benar merusak BIOS Anda? Tanpa BIOS motherboard Anda sejatinya tidak akan bekerja sama sekali. Dapatkan Anda membayangkan waktu dan tenaga yang dihabiskan untuk memperbaiki motherboard Anda?
 
   
  DualBIOS™ vs. BIOS Tradisional
 
 
Fitur
  GIGABYTE DualBIOS™   Single BIOS
  2 BIOS fisik ROM terintegrasi memberikan perlindungan ganda terhadap serangan virus dan kerusakan firmware/fisik
Ya
Tidak
  Pemulihan otomatis dari BIOS cadangan ketika firmware BIOS utama rusak
Ya
Tidak
       
 
   
   
 
   
Share the webpage to Facebook and Twitter :  
All intellectual property rights, including without limitation to copyright and trademark of this work and its derivative works are the property of, or are licensed to,
GIGA-BYTE TECHNOLOGY CO., LTD. Any unauthorized use is strictly prohibited.